Selasa, 24 Maret 2015

Tutorial Corel Draw

Cara Membuat WPAP dengan Corel Draw

Assalamu’alaikum wr.wb
Sudah beberapa hari blog abalabal tidak memberikan tutorialnya yang memang masih abalabal…hehe
Kali ini abalabal akan memberikan sedikit tips cara membuat wedha’s pop art potrait / WPAP dengan menggunakan corel draw






Disini kami menggunakan corel draw yang versi x6, yang perlu diketahui tak perlu harus menggunakan corel yang versi x6 untuk membuat WPAP. Versi berapapun bisa digunakan untuk sekedar membuat WPAP
Sampel yang saya gunakan disini adalah musisi terkenal tanah air “bang iwan fals”
Woke langsung saja kita mulai ya… siap grakkk.

1. Langkah yang pertama buka program corel draw anda dan ambil gambar yang mau dibuat WPAP




2. Langkah yang kedua pilih tool pada sebelah kiri anda freehand tool dan buat ukuran line menjadi hairline



3. Jika sudah gunakan freehand tool dengan cara klik pada bagian yang sekiranya sama (buat tanda garis hingga saling menyatu sesuai dengan pola wajah dan sesuai pola warnanya) sebagai contoh bisa dilihat sekilas pada gambar dibawah ini.



4. Kalou sudah diberi garis semua, hasilnya akan seperti ini (masih belum terlihat sosok yang dikehendaki).



5. Biar lebih mirip dan mempunyai nilai seni, beri warna dengan tool smart fill tool (saya sarankan komposisi warnanya yang soft).



6. Jika sudah diberi warna semua hasilnya akan seperti dibawah ini… :).






 
Selamat berkarya dan perkaya…
Semoga tutorial mengenai Cara Membuat WPAP dengan Corel Draw ini bermanfaat.
sumber:http://www.desainkami.com/2013/04/cara-membuat-wpap-dengan-corel-draw.html

Teknik Pengambilan Gambar Produksi

Ada macam-macam sudut pengambilan gambar, yaitu :
 
1. Normal Angle
2. Hight Camera Angle
3. Low Camera Angle
4. Bird Eye View
5. Subjective Camera Angle
6. Objective Camera Angle
Macam bidang pandangan pada saat perekaman gambar adalah :
1. ELS ( Extreme Long Shot)
    Shot sangat jauh, menyajikan bidang pandangan yang sangat luas, kamera mengambil keseluruhan pandangan. Obyek utama dan obyek lainnya nampak sangat kecil dalam hubungan nya dengan latar
belakang. Biasanya dalam ukuran ini tokoh jarang terlihat sebab yang ingin diperlihatkan adalah tempat kejadian secara luas. Sehingga banyak pembuat film yang membuat shot dengan elemen visual tempat -tempat yang dikenal oleh masyarakat seperti Monas yang menunjukkan Jakarta, Patung Liberty yang menunjukkan New York dan lain sebagainya.
2. LS (Long Shot)
  Shot sangat jauh, menyajikan bidang pandangan yang lebih dekat dibandingkan dengan ELS, obyek masih didominasi oleh latar belakang yang lebih luas. Biasanya dibuat untuk menunjukkan suasana lingkungan dari tokoh film tersebut, seperti gambar yang terlihat dimana terdapat suasana ruang kantor dan suasana panggung terbuka.
3. MLS (Medium Long Shot)
   Shot yang menyajikan bidang pandangan yang lebih dekat dari pada long shot, obyek manusia biasanya ditampilkan dari atas lutut sampai di atas kepala. Sering dikenal dengan Ukuran ini sebenarnya digunakan pada film-film western (koboi) dan fungsinya adalah agar pistol yang ada di bawah pinggang sang koboi dapat terlihat jelas oleh penonton, sebab  galau menggunakan Full Shot maka pistol tersebut dianggap terlalu jauh.
4. MS (Medium Shot)
   Di sini obyek menjadi lebih besar dan dominan, obyek manusia ditampakkan dari atas pinggang sampai di atas kepala. Latar belakang masih nampak sebanding dengan obyek utama Tidak memiliki variasi sebab hampir seluruh type of shot yang menggunakan medium diambil ke Long Shot atau ke Close Up. Oleh karena itu type of shot ini memiliki keunikan sendiri yaitu bahwa gestur tokoh terlihat lebih jelas namun lingkungannya hampir tidak terlihat, jadi pusat perhatian penonton diarahkan pada gerak tubuh tokohnya saja.
5. MCU (Medium Close Up)
    Shot amat dekat, obyek diperlihatkan dari bagian dada sampai atas kepala. MCU ini yang paling sering dipergunakan dalam televisi.
6. CU (Close UP)
   Shot dekat, obyek menjadi titik perhatian utama di dalam shot ini, latar belakang nampak sedikit sekali. Untuk obyek manusia biasanya ditampilkan wajah dari bahu sampai di atas kepala Banyak pembuat film yang memanfaatkan ukuran ini untuk memperlihatkan ekspresi wajah si tokoh dengan lebih jelas, baik marah, sedih, gembira dan lain -lain.
7. BCU ( Big Close Up)
    Shot yang menampilkan bagian tertentu dari tubuh manusia. Obyek mengisi seluruh layar dan jelas sekali detilnya.
8. ECU ( Extreme Close Up)
    Shot yang menampilkan bagian tertentu dari tubuh manusia. Obyek mengisi seluruh layar dan lebih jelas sangat detilnya.
Gerakan kamera yang dapat dilakukan dalam pengambilan gambar adalah :
 
1.Pan, Panning adalah gerakan kamera secara horizontal (mendatar) dari kiri    ke kanan atau sebaliknya .
  · Pan right (kamera bergerak memutar ke kanan)
  · Pan left (kamera bergerak memutar ke kiri)
2.Tilt, Tilting adalah gerakan kamera secara vertical,mendongak dari bawah ke atas atau sebaliknya
  · Tilt up : mendongak ke atas
  · Tilt down : mendongak ke bawah
3.Dolly, Track adalah gerakan di atas tripot atau dolly mendekati atau menjauhi subyek
  · Dolly in : mendekati subyek
  · Dolly out : menjauhi subyek
4.Pedestal adalah gerakan kamera di atas pedestal yang bisa dinaik turunkan. Sekarang ini banyak digunakan Porta-Jip Traveller.
  · Pedestal up : kamera dinaikan
  · Pedestal down : kamera diturunkan
5.Crab adalah gerakan kamera secara lateral atau menyamping, berjalan sejajar dengan s ubyek yang sedang berjalan.
  · Crab left (bergerak ke kiri)
  · Crab right ( bergerak ke kanan)
6.Arc adalah gerakan kamera memutar mengitari obyek dari kiri ke kanan atau sebaliknya
7.Zoom adalah gerakan lensa zoom mendekati atau menjauhi obyek secara opti c, dengan mengubah panjang focal lensa dari sudut pandang sempit ke sudut pandang lebar atau sebaliknya
  · Zoom in : mendekatkan obyek dari long shot ke close up
  · Zoom out : menjauhkan obyek dari close up ke long shot
CAMERA ANGLE
Setelah kita mengenal ukuran bingkai dalam membuat film, maka selanjutnya kita juga wajib mengenal dimana seorang pembuat film meletakkan kameranya atau dikenal dengan Camera Angle (sudut  pengambilan kamera).POSISI CAMERA ANGLE
Eye Level
Angle disebut eye level apabila tinggi mata tokoh / suatu benda dianggap sejajar dengan lensa kamera. Secara psikologis angle ini menganggap sejajar para tokoh
High Angle
Apabila tinggi mata tokoh / suatu benda lebih rendah dari lensa kamera dan pada variasi paling ekstrem disebut Bird Eye View atau Top Anlge. Secara psikologis angle ini menganggap rendah tokoh.
Top Angle / Bird Eye View
Low Angle
Apabila tinggi mata tokoh / suatu benda lebih tinggi dari lensa kamera dan pa da variasi paling ekstrem disebut
Frog Eye View / Worm Eye View
Frog Eye View / Worm Eye View
Canted Angle / Crazy Angle / Dutch Angle
Namun selain ketiga angle di atas, ada satu macam angle lagi yang biasa digunakan untuk men ggambarkan keadaan yang tidak stabil. Posisi kamera sebenarnya bisa menggunakan ketiga angle yang ada, namun dibuat miring ke kiri atau ke kanan (tidak seimbang / tidak tegak lurus dengan subjek). Umumnya pembuat film menggunakan angle ini untuk menunjukka n perasaan yang sedang tidak stabil, misalnya gundah, galau dan lain sebgainya.
 
sumber : Tuesday, 12 November 13 - 8.12pm - http://ponco99.blogspot.com/2013/11/teknik-pengambilan-gambar-produksi.html

Artikel Bahasa Inggris

Mengapa Bahasa Inggris Jadi Bahasa Internasional?
Bahasa adalah komunikasi, bahasa inggris merupakan bahasa paling banyak digunakan dalam berkomunikasi secara internasional. Paling tidak hal itu yang terjadi saat ini. Pertanyaan, mengapa bahasa inggris menjadi bahasa internasional, kenapa harus bahasa inggris?

Ada beberapa alasan kenapa bahasa inggris dijadikan bahasa internasional. Diataranya karena bahasa inggris merupakan salah satu bahasa tertua yang ada di dunia dan berasal dari dataran britania yaitu sekitar abad ke 8. Selain bahasa inggris merupakan bahasa tertua yang ada di dunia, bahasa inggris mempunyai perkembangan kosa kata yang sangat pesat. Menurut tim riset gabungan peneliti Havard University dan Google mencatat penambahan kosa kata bahasa tertua di dunia itu mencapai 8.500 kata pertahun. Kini jumlah total telah mencapai 1.022.000 kata. itu merupakan jumlah kosakata yang jauh lebih banyak dibandingkan dengan negara kita tercinta ini. jika dibandingkan dengan bahasa Indonesia. Menurut pusat bahasa kemendikbud yang baru baru ini telah selesai dan menerbitkan KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia) edisi ke empat dengan total jumlah kosa kata yang terdapat di dalamnya cuma berkisar 91.000 kosa kata, kamus edisi ke empat ini merupakan pengembangan dari edisi sebelumnya yang hanya mencakup 82.000 kosa kata. memang perkembangan jumlah kosa kata ini lah yang menjadi patokan layak atau tidaknya sebuah bahasa dianggap sebagai bahasa internasional. Tentu tanpa memasukkan unsur bahasa daerah yang ada di Indonesia.

Selain itu Negara Inggris merupakan negara yang maju Hal itu terlihat dari inovasi dan penyebaran ilmu pengetahuan yang banyak dari Negara barat. Ilmuwan-ilmuwan, essay-essay, invention, dan inovasi yang di Negara barat sana perkembangannya sangat cepat. Dulu juga berlaku begitu ketika dunia keilmuan dikuasai Arab > bahasa arab, latin > bahasa latin, Yunani dan seterusnya. Penggunaan bahasa Inggris menjadi hal seolah wajib jika ingin mengikuti perkembangan.

Fakta juga mengatakan bahwa Negara Inggris adalah negara yg paling banyak jajahannya diseluruh dunia. Oleh sebab itu bahasa inggris sangat familiar dan lebih banyak digunakan diberbagai Negara, terutama Negara jajahan Inggris. Makanya bahasa inggris lebih cepat menyebar ke berbagai belahan dunia.

Ada banyak sekali sebenarnya alasanya kenapa bahasa inggris menjadi bahasa internasional. Secara ilmia maupun secara konvensional dalam perkembangannya sekarang, diantaranya adalah:

1. Bahasa inggris memiliki banyak kosa kata 

    Bahasa inggris termasuk bahasa yang mempunyai kosakata yang sangat banyak, selain itu  perkembangan kosakata bahasa inggris juga sangat pesat. Perusahaan internet terbesar google mengatakan bahwa bahasa inggris memiliki perkembangan kosa kata setidaknya 8.500 kata pertahun, saat ini bahasa inggris sudah memiliki lebih dari 1.022.00 kata, bandingkan dengan bahasa negara kita (bahasa Indonesia) yang hanya memiliki sekitar 82.000 kosa kata.

2. Negara inggris adalah negara maju

    Mungkin anda bertanya apa hubungannya negara maju dengan bahasa internasional?jawabnya adalah karena negara maju banyak menciptakan penemuan baru, dan juga menjadi pusat ekonomi. Sebagai contoh saat ada penemuan mesin ATM yang jelas-jelas singkatan berbahasa inggris namun di Indonesia diartikan jauh berbeda dengan Anjungan Tunai Mandiri.

3. Mudah dipelajari

    Mungkin kita orang Indonesia merasa bahas Indonesia yang paling mudah untuk dipelajari, api   bayangkan jika orang inggris harus mempelajari bahasa Indonesia pasti akan sangat suit karena lidah mereka tidak sesuai. Terlebih jika misalnya bahasa arab yang dijadikan bahasa internasional, akan sulit sekali untuk mengucapkan satu patah kata.

4. Inggris paling banyak menjajah di dunia

    Hubungan menjajah degan bahasa adalah saat negara inggris menjajah negara Indonesia secara otomatis mereka akan menyebarkan bahasa inggris ke Indonesia. Jika misalnya Inggris menjajah 100 negara maka 100 negara tersebut paling tidak sudah mengerti bahasa inggris
Itulah penyebab bahasa Inggris dijadikan bahasa internasional, tapi tidak menutup kemungkinan akan hadirnya bahasa baru yang akan menggantikan bahasa inggris menjadi bahasa internasional, seperti bahasa mandarin dari Cina.

Sumber: http://pascapbi.uad.ac.id